Hallo semuanya?
Lipstick Nude merupakan warna lipstick yang paling best seller dan paling banyak dicari,
soalnya warna nude ini bisa dipakai disegala suasana, entah untuk sehari-hari
atau untuk ke pesta bahkan untuk wedding
aza warna lipstick nude ini menjadi pilihan, Karena warna lipstick nude ini
banyak banget peminatnya,ga heran hampir setiap brand kosmetik mengeluarkan
warna nude untuk setiap edisi lips products mereka.
Lalu untuk aku pribadi, aku sendiri kurang suka menggunakan
lipstick berwarna nude, karena lipstick berwarna nude yang selama ini aku coba
bener-bener ga cocok banget di tone kulit aku, yang ada wajah aku jadi terlihat
pucat dan kusam, dan itu kenapa aku males banget nyobain atau beli lipstick dan
lipcream yang berwarna nude.
Nah
tapi itu semua sudah berubah setelah aku mengenal nude series dari QL Lipcream
Matte, buat teman-teman yang ikutin blog aku pasti pada tau donk lipcream lokal
ini, karena aku sudah pernah review sebelumnya, QL Lipcream Matte ini adalah
lipcream lokal terfavorite aku karena walaupun teksturnya matte tapi ga buat
bibir aku kering dan juga hasilnya bagus banget di bibir. Dan QL lipcream ini
baru aza mengeluarkan beberapa warna nude terbaru.
Untuk
packaging, produk ini ga mengalami perubahan sama sekali, dan kuas aplikatornya
sendiri tetap sama.
Yang
buat aku selalu jatuh cinta dengan produk ini adalah teksturnya yang matte dan ringan banget di bibir ga
pernah buat bibir aku kering karena lipcream ini mengandung vitamin E yang
berfungsi sebagai antioksidan dan bahan emollient yang dapat menjaga kelembaban
bibir.
Selain
itu lipcream ini juga mudah banget untuk diaplikasikan dan diblend di bibir dan yang paling bikin aku
ga bisa berpaling ke lain hati karena lipcream ini teksturnya nyaman dan ringan
banget di bibir dan juga super long
lasting. Lipcream ini bisa bertahan 4-5 jam dan ketika kamu bawa untuk
makan berat terutama yang berminyak bakal
luntur sich, cuma lunturnya juga ga langsung hilang semua hanya bagian dalam
dan ketika di aplikasi ulang warnanya tetap menyatu.
Untuk
nude series ini ada 6 pilihan warna, dimana 2 warna Nude Classic dan Nude Brown merupakan warna
yang ada pada edisi sebelumnya, jadi 4 warna terbaru adalah Choco Candy, Sweet
Peach, Warm Nude, dan Prime Rose.
Untuk
warna dari ke 6 warnanya kurang lebih hampir sama, cuma menurut aku warna Choco
Candy adalah warna yang paling unik, aku jarang banget cocok dengan lipstick berwarna
coklat tapi entah kenapa warna coklatnya choco candy ini buat makeup terlihat
lebih glamour.
Dan untuk
warna Warm Nude memang agak pucat di wajah aku, tapi ini bisa aku jadikan dasar untuk membuat efek ombre atau gradient lips.
Aku sudah
cinta banget dengan QL Lipcream Matte ini, teksturnya ringan, pilihan warna
yang cocok banget dengan skintone wanita Indonesia dan long lasting banget
susah buat aku pindah ke lain hati.
Harga : Rp.36.000
Dan bisa di beli di
Shopee
QLcosmetic
TokopediaQL-Tokopedia
untuk review video bisa klik
Thanks All For Reading My Blog
See you
Wah choco candy cantik warnanya. Yang warm nude juga bagus buat base ombre (*♡∀♡)
ReplyDeletenude series selalu menarik untuk dicoba ♡
ReplyDelete