Hi semuanya...
Apa Kabar semuanya? Beberapa teman tanya lip crayon apa yang
aku pakai untuk makeup tutorial ala Tiffany Snsd “Lion heart “, kali ini aku
memenuhi janji aku untuk mereview lip product yang aku pakai. Tiffany SNSD " Lion Heart " Makeup Tutorial
Lip product yang aku pakai adalah Lip crayon merk Beyond “Lovely
Up”, Lip Crayon ini aku beli beberapa
waktu lalu waktu aku liburan ke Jakarta.
Seperti biasa kalau mampir ke counter makeup dan ga tergoda sama yang namanya
lip product itu adalah hal yang mustahil dan langkah. Kebetulan waktu aku beli
produk Beyond ini lagi ada promo Buy one Get one Free termasuk Lip crayon ini.
Aku memang suka banget lip product dengan kemasan crayon,
karena selain ukurannya yang travel size dan packagingnya yang unyu suka buat
aku lapar mata kalau ketemu Lip Crayon. Buat aku Lip crayon juga lebih mudah di
aplikasikan ke bibir dari pada lipstick.
Apalagi Lovely Up Lip crayon ini packagingnya manis banget,
warnanya kombinasi pink , dengan desain yang girly buat hati aku langsung luluh
buat beli dan untuk mengeluarkan lip crayon ini kamu bisa memutar pada
bagian bawah kemasan.
Lovely Up Lip crayon ini ada 8 pilihan warna, sebenarnya pengen
banget beli semua warna nya Cuma kalau kebanyakan bingung juga, akhirnya aku
memutuskan beli yang no.4, warnanya pink cendrung ke warna fuschia.
Seperti kebanyan lip crayon lainnya, Lovely Up Lip crayon
teksturnya matte. Sebenarnya aku ga’ begitu terlalu suka dengan lipstick dengan
tekstur matte, karena bibir aku keliatan kering banget, tapi beda banget dengan Lovely
Up Lip crayon ini, walaupun teksturnya matte tapi ga’ membuat bibir aku kering
dan efek garis-garis di bibir tidak terlalu terlihat jelas.
Tapi buat kamu yang memang memiliki kondisi bibir yang
kering ada baiknya sebelum menggunakan lip crayon ini menggunakan lip balm
lebih dulu supaya hasilnya lebih maksimal.
Yang buat aku suka banget dengan lip crayon ini adalah long
lasting banget, aku bisa menggunakan lip crayon ini dari jam 7 pagi sampai jam
12 siang, lip crayon ini masih nempel di bibir walaupun aku bawa makan dan
minum.
Untuk sehari-hari untuk memberi kesan natural, lip crayon
ini aku aplikasikan tipis-tipis pada bibir aku, hasilnya warna pinknya terlihat
soft dan ga’ norak. Untuk ke acara special, aku biasa mengaplikasikan beberapa layer
dan warna pink terlihat lebih terang dan berani ,memberikan suasana fresh dan
berbeda.
Produk ini aku beli dengan harga Rp.149.000 (buy one get
one) jadinya 1 produk harganya sekitar Rp.75.000 (lumayan murah kalau lagi
promo) di Counternya Beyond
Overall, lip crayon ini layak banget untuk di koleksi, dari
warnanya yang memang manis banget, ukurannya yang travel size dan juga long
lasting banget.
+nice packaging
+Pigmented
+long lasting
+warnanya manis
cece cantik ce. lip colornya cocok sama cece. makin keliatan muda n fresh!
ReplyDelete